B a b a s a l n e w s . c o m_Banggai Laut (30/10/2024).
Peringatan HUT Kabupaten Banggai Kepulauan terasa sangat istimewa dengan diadakannya pameran, yang memamerkan potensi daerah berbagai bidang. Acara ini dibuka resmi oleh Pjs.Bupati Banggai Kepulauan Iksan Basir,SH.LL,M, didampingi oleh jajaran pemerintah daerah dan para tokoh masyarakat setempat.
Pameran ini digelar dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Daerah yang Ke-25. Acara tersebut diadakan di jalan utama jalur 2 kota salakan, berlangsung dari tanggal 27 Oktober sampai dengan tanggal 3 November 2024. Dalam pameran juga tentu menampilkan berbagai produk unggulan daerah, serta kegiatan-kegiatan Stand sesuai OPD yang dilakukan sesuai kebutuhan yang menjadi kebanggaan masyarakat, menampilkan produk-produk lokal seperti hasil-hasil pertanian, kerajinan tangan, serta jenis khas yang menggambarkan budaya Banggai Kepulauan.
Pameran ini tidak hanya menjadi ajang promosi dan hiburan, tetapi juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat untuk lebih mengenal potensi serta warisan Kabupaten Banggai Kepulauan. Kemeriahan HUT ini diharapkan dapat memperkuat rasa cinta masyarakat terhadap daerahnya, sekaligus menjadi semangat bagi pemerintah daerah untuk terus melanjutkan pembangunan dan menjaga kelestarian setempat.
Pameran HUT Kabupaten Banggai Kepulauan Ke-25 ini pun mendapatkan respons positif dari masyarakat. Acara ini diharapkan dapat menjadi agenda tahunan sebagai bagian dari upaya mengenalkan potensi dan budaya Banggai Kepulauan kepada masyarakat luas.
( Penulis Fiktor )
0 Komentar